Tempat berbagi ilmu dan pengalaman serta suka dan duka sesama operator pendataan pendidikan.
Walaupun sedikit, semoga bisa ikut berperan aktif untuk kemajuan dunia pendidikan Indonesia.

Cek Hasil Verifikasi Berkas Inpassing Yang Telah Anda Kirim DISINI. Yang belum mengirimkan berkas, segera baca infonya DISINI
Silahkan Lihat Pembayaran Tunjangan Profesi Tahun 2015 untuk Bapak/Ibu Guru DISINI

Tuesday, July 30, 2013

Kuis Ki Hajar 2013 bagi Siswa

Kami teruskan surat Kepala dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah Nomor 420/13034 tanggal 22 Juli 2013 perihal SosialisasiKuis Ki Hajar 2013 bagi Siswa

Untuk mengoptimalkan pemanfaatan TV Edukasi, Radio Sura Edukasi dan Rumah Belajar, serta untuk menumbuhkembangkan budaya belajar, Pustekkom Kemdikbud kembali menyelenggarakan kegiatan Kuis Ki Hajar Tahun 2013 .

Untuk itu, maka dinas Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah melalui Balai Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan (BPTIKP) akan mengadakan lomba tersebut diatas pada :
Hari, tanggal : Selasa, 17 September 2013
Waktu : pukul 08.00 WIB s.d. selesai
Tempat : Gedung Rimba Graha, Jl. Pahlawan Semarang

Kuis tersebut akan diselenggarakan ONLINE melalui website , dimohon kepada Sekolah untuk menginformasikan dan mendorong siswa untuk mengikuti. Peserta yang terpilih akan diundang ke tingkat Provinsi Jawa Tengah untuk mengikuti babak final
http://kihajar.kemdikbud.go.id

Surat resmi dapat didownload disini
Untuk ikut kuis silahkan klik disini (pastikan mendaftar dulu lewat menu Register)

Lomba Blog bagi Guru dan Website Sekolah

Kami teruskan surat Kepala dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah Nomor 424/13035 tanggal 22 Juli 2013 perihal Sosialisasi LPSB Berbasis Blog dan MPI bagi Guru dan Website Sekolah

Untuk memotivasi, mengapresiasi guru dan sekolah dalam memanfaatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dalam proses pembelajaran, maka Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah melalui Balai Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan (BPTIKP) mengadakan lomba dengan ketentuan sbb:
A. Jenis Lomba
-> Lomba Pengayaan Sumber Belajar Berbasis Multimedia Pembelajaran Interaktif (MPI) bagi Guru jenjang Dikdas dan Dikmen;
-> Lomba Pengayaan Sumber Belajar Berbasis Blog bagi Guru jenjang Dikdas dan Dikmen;
-> Lomba Pengayaan Sumber Belajar Pada Website Sekolah jenjang Dikdas dan Dikmen.
B. Ketentuan lomba :
-> Guru yang mengikuti lomba ini adalah guru tingkat SD dan MI, SMP dan MTs serta SMA, MA
dan SMK baik Negeri maupun Swasta yang memiliki NUPTK dan terdaftar sebagai guru di wilayah Provinsi Jawa Tengah;
-> Sekolah yang mengikuti lomba ini adalah SD dan MI, SMP dan MTs serta SMA, MA dan SMK baik Negeri maupun Swasta yang berada di wilayah Provinsi Jawa Tengah;
-> Belum pernah menjadi juara I, II atau III pada lomba serupa dan sejenis pada tingkat provinsi;
-> Pendaftaran/penerimaan karya lomba tanggal 1 April s/d. 24 Agustus 2013
Informasi lengkap silahkan kunjungi http://lomba.bptikp-jateng.net

Catatan :
1. Surat resmi dapat didownload disini
2. Brosur lomba tingkat Dikdas halaman depan klik disini, halaman belakang klik disini
3. Brosur lomba tingkat Dikmen halaman depan klik disini, halaman belakang klik disini
4. Panduan LBSB tingkat tingkat Dikdas klik disini
5. Panduan LBSB tingkat tingkat Dikmen klik disini
6. Formulir LPSM tingkat tingkat Dikdas klik disini
7. Formulir LPSM tingkat tingkat Dikmen klik disini

Surat Edaran Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan RI ke 68

Kami sampaikan titipan surat dari Sekretariat Dindikbud Nomor 019.1/2430 tanggal 29 Juli 2013 perihal Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan RI ke 68;

Sesuai Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran 2013/2014, mulai tanggal 1 Agustus 2013 s/d 16 Agustus 2013 adalah Hari Libur dalam rangka Idul Fitri 1434 H dan tanggal 17 Agustus 2013 merupakan Hari Libur Umum

Sehubungan dengan hal diatas, diminta Sekolah diwilayah Kabupaten Pekalongan untuk melaksanakan Upacara peringatan Hari Kemerdekaan RI ke 68 serta bagi Sekolah yang ditunjuk mengikuti upacara di tingkat Kabupaten untuk menghadiri.

Surat resmi ditujukan kepada :
1. Kepala UPT Dindikbud
2. Kepala SMP/SMA/SMK Negeri dan Swasta
Untuk download surat silahkan klik disini
Untuk tema peringatan HUT RI ke 68 dapat dilihat http://www.setneg.go.id


Monday, July 22, 2013

Hasil ToT Aplikasi Pendataan Dikdas 2013 di Bandung

Kami sampaikan kepada Operator Sekolah beberapa file hasil dari 
Training of Traineers (ToT) Aplikasi Data Pokok Pendidikan Dasar tanggal 18-20 Juli 2013 di Bandung.
Untuk teman-teman dipersilahkan untuk mempelajari manualnya terlebih dahulu, sambil menunggu aplikasi yang baru di lounching oleh Dirjen Dikdas. Saat ini aplikasi masih dalam tahap pengembangan (belum  fix).

A. Manual Aplikasi klik disini
Wajib dibaca ;
--> Halaman 5 Point 1.3; Peran Kepala Sekolah, PTK, Peserta Didik dan Operator Sekolah
--> Halaman 5 Point 1.5; Spesifikasi Minimum Komputer (Hardware)
Disarankan menggunakan Komputer/Laptop keluaran tahun 2010 atau setelahnya

--> Halaman 6-20; Installasi
--> Halaman 23-25 ; Penjelasan Dasboard/Tampilan Aplikasi
--> Halaman 30-34 ; Tabel Formulir Peserta Didik
Dibagian ini terjadi banyak perubahan dibanding aplikasi sebelumnya antara lain ;
1. perubahan tampilan kolom "Status" (lihat halaman 30-31)
Dari penjelasan dihalaman tsb terjadi perubahan pola yang semula untuk mengisi Status Peserta Didik lewat tabel "Sekolah"->Tampilkan data rincian sekolah->"Rombongan Belajar" kemudian siswa  di mapping ke Rombel atau Peserta Didik Keluar, sedangkan di aplikasi 2013 langsung di tabel "Peserta Didik" lewat menu "Registrasi".
2. Input/Penambahan Peserta Didik (halaman 31-32)
Diaplikasi 2013 penambahan peserta didik tidak langsung ditambahkan di database akan tetapi disimpan dulu di tabel "Sementara" dan field yang dientrykan di tabel "Sementara" juga tidak full (hanya field pokok untuk cekking data), kemudian data di tabel "Sementara" akan dicocokan dengan database yang sudah ada di server, jika di server sudah ada biodata an. peserta didik tersebut maka server akan mengirim biodata lengkap ke aplikasi. Namun jika tidak ditemukan maka data dari tabel "Sementara" akan disimpan ke database, operator harus melengkapi biodata siswa tsb.

Wednesday, July 17, 2013

Wajah Baru Dapodik 2013

Dapodik Tahun Pelajaran Baru 2013/2014 akan direlease tanggal 15 Juli 2013. Namun launching itu dilakukan terbatas hanya kepada Operator Dapodik Propinsi dan Operator Dapodik Kabupaten/Kota bertempat di Hotel Arion Swiss, Bandung, Jawa Barat. Tampilan Dapodik 2013 pun sudah beredar di internet. Namun yang perlu diketahui, Tampilan yang masih berbasis web itu hanya untuk keperluan TOT dan masih beta. Aplikasi resminya tetap berbasis dekstop, dan akan didistribusikan ke sekolah-sekolah selepas lebaran melalui KK-Datadiknya masing-masing.

Didalam master aplikasi yang baru, sudah otomatis akan terisi data awal dari dapodik versi sebelumnya yang pernah dikirim ke server maksimal per 1 Juli 2013. Data yang dikirim setelah tanggal tersebut, tetap bisa dimasukkan ke dalam aplikasi, tetapi tidak bisa dikemas menjadi data awal (harus melalui restore database).

Bersumber dari situs dikdas.kemdikbud.go.id, jumlah peserta TOT itu sebanyak 530 orang, terdiri dari 33 operator Dapodik Provinsi dan 497 operator Dapodik Kabupaten/Kota. Karena banyaknya jumlah peserta, ToT digelar dalam lima gelombang.
Adapun jadwal TOT adalah sebagai berikut:

Peluncuran Sistem Informasi Elektronik Pemantauan Implementasi Kurikulum 2013

Kami posting ulang sambutan peluncuran Sistem Informasi Elektronik Pemantauan Implementasi Kurikulum 2013 (EPIK) dari web http://kurikulum.kemdikbud.go.id

"Assalamualaikum wr.wb.
Selamat Datang Kurikulum 2013

Dalam rangka menyongsong dan menyiapkan lahirnya generasi emas Indonesia, maka Kemdikbud meluncurkan kurikulum baru yaitu Kurikulum 2013.

Setelah melalui perjalanan panjang dan berliku, akhirnya Kurikulum 2013 mendapatkan restu dari berbagai pihak untuk diimplementasikan.

Kini saatnya kita memasuki era implementasi kurikulum ini, tentu saran perbaikan tetap diharapkan guna meminimalisasi hal yang tidak perlu terjadi di lapangan.

EPIK / sistem Elektronik Pemantauan Implementasi Kurikulum) ini diluncurkan untuk melakukan pemantauan terhadap implementasi kurikulum yang meliputi: distribusi buku, pelaksanaan pelatihan dari Instruktur Nasional, Kepala Sekolah, Pengawas Sekolah, Guru Inti hingga Guru Sasaran. EPIK menyediakan fitur-fitur yang diperlukan bagi Pendidik dan Tenaga Kependidikan untuk mengakses lebih jauh pelaksanaan pelatihan.

Akhirnya, saya sampaikan Selamat dan Terima Kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dedikasinya terhadap Implementasi Kurikulum 2013. Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan keberkahan kepada kita semua. Amin!"

ttd
Tjipto Sumadi

NB.
1. Data sekolah penerima silahkan klik disini
2. Sekolah penerima bantuan buku kurikulum 2013 mohon untuk menindaklanjuti, panduan awal bisa di download disini
3. Untuk user dan password bisa menghubungi LPMP atau Dindikbud Kab. Pekalongan
4. Informasi ini kami terima hari Rabu, tanggal 17 Juli 2013 dari SMK Muhammadiyah Kajen
5. Mohon bantuan untuk membagi informasi ini kepada sekolah penerima, terima kasih.

Friday, July 12, 2013

Informasi Pelayanan NISN

Kami upload surat dari Pusat Data dan Statistik Pendidikan (PDSP) Kemdikbud Nomor 9889/P3/LL/2013 tanggal 29 Mei 2013 perihal Pengelolaan NISN, untuk surat resmi sampai hari ini belum diterima Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Pekalongan.

Softcopy surat kami dapat dari groups Info Pendataan Dikdas, untuk mendownload silahkan klik disini

Thursday, July 11, 2013

Video Tutorial PADAMU

Kami sharing video tutorial http://padamu.siap.web.id, semoga bermanfaat

Tutorial ini kami dapat dari groups operator 
1. Aktivasi sekolah, untuk melihat klik disini
2. Profil User Administrator Sekolah, untuk melihat klik disini
3. Profil Sekolah, untuk melihat klik disini
4. VerVal NUPTK, untuk melihat klik disini
5. Aktivasi Akun NUPTK PTK, untuk melihat klik disini
6. Mencetak kembali SuratTanda Bukti Verval Level 1, untuk melihat klik disini
7. Pengisian EDS, untuk melihat klik disini
8. Mengganti Alamat E Mail Adminsitrator, untuk melihat klik disini
9. TRIK MENANGANI ERROR PADA APLIKASI PADAMU, untuk melihat klik disini

Tuesday, July 2, 2013

Surat Pembagian User Operator Sekolah dan Syarat Pembuatan NUPTK Baru

Kami upload Surat Dinas Nomor 421.2/2147 tanggal 1 Juli 2013 perihal Pemberitahuan Layanan PADAMU NEGERI Program Pemetaan Mutu Pendidikan 2013

Isi utama dari surat tersebut adalah :
1. Pembagian User dan Kode Aktivasi untuk Operator Sekolah
2. Pencetakan bukti Verifikasi dan Validasi Level 1 oleh Operator Sekolah dari Formulir A01 masing-masing PTK yang telah diisi
3. Prosedur dan Persyaratan Pengajuan NUPTK Baru

Untuk melihat surat klik disini, untuk mendownload surat silahkan klik disini