Tempat berbagi ilmu dan pengalaman serta suka dan duka sesama operator pendataan pendidikan.
Walaupun sedikit, semoga bisa ikut berperan aktif untuk kemajuan dunia pendidikan Indonesia.

Cek Hasil Verifikasi Berkas Inpassing Yang Telah Anda Kirim DISINI. Yang belum mengirimkan berkas, segera baca infonya DISINI
Silahkan Lihat Pembayaran Tunjangan Profesi Tahun 2015 untuk Bapak/Ibu Guru DISINI

Thursday, April 24, 2014

Penguncian Rombel di Server Tunjangan Untuk PTK Yang Sudah SK

Wajib untuk dipahami oleh teman-teman Operator Sekolah, saya pribadi baru bisa memastikan hal tersebut diatas pagi hari ini setelah ada teman operator yang datang dengan membawa permasalahan data PTK yang JJM Liniernya masih kurang.

Setelah kami cek bareng-bareng dengan membandingkan data di Dapodik, data pra_sk dan data di Web Lapor PTK akhirnya bisa kami simpulkan sebagai berikut;
Jika ada PTK yang sudah keluar SK Tunjangannya, maka Mata Pelajaran di Rombel yang digunakan oleh PTK tersebut akan di KUNCI oleh SERVER sehingga Mata Pelajaran di Rombel tersebut tidak bisa dipakai oleh PTK Lain. Hal ini bertujuan supaya tidak terjadi kecurangan data (ada indikasi sekolah yang kekurangan JJM melakukan pertukaran JJM antar PTK untuk proses cetak SK Tunjangan)

Ini contoh JJM di satu Rombel yang sudah dipakai oleh PTK untuk proses cetak SK Tunjangan, setelah SK keluar ternyata dipakai oleh PTK Lain untuk menambah JJM, maka walaupun JJM di Dapodik tersebut terbaca oleh Server Tunjangan, namum di verifikasi akan muncul keterangan "JJM Utama Matapelajaran ...... melebihi kurikulum" sehingga JJM Liniernya tidak akan terbaca.

Kesimpulan tambahan !
Untuk PTK yang MUTASI SEMESTER GENAP T.P. 2013/2014 dan belum bisa cetak SK Tunjangan maka WAJIB untuk memperbaiki data di SEKOLAH LAMA.

13 comments :

  1. berarti baiknya pembaruan data untuk pegawai tersebut mesti dilakukan di awal semester barukah? atau dengan kata lain mutasi mereka di awal semester baru tadi?

    ReplyDelete
    Replies
    1. dengan kata lain memang idealnya mutasi PTK paling cepat setelah satu semester

      Delete
  2. Replies
    1. sebenarnya y dapodik itu sederhana (entry apa adanya keadaan di sekolah). yang jadi ruwet itu karena datanya dipakai oleh server lain, sehingga kita harus menyesuikan dengan server tsb

      Delete
  3. yang guru mutasi dr t4 saya kq tnda tangannya spj sertifikasi masih di t4 sini ya mas supri?? tp yang mutasi ke tempat kami sudah keluar disini. itu knp mas pri???

    ReplyDelete
    Replies
    1. SK dikeluarkan oleh p2tk dikdas kemdikbud tdk sekaligus tp bertahap, sesuai usulan dari kab/kota, operator tunjangan kab/kota hanya bisa mengusulkan SK untuk PTK yg sudah memenuhi syarat, jadi bisa di sekolah lama atau sekolah baru.

      Delete
  4. ada guru yang keterangan salah nip kurang 1 digit, pada sudah tak update tp pada lapor tunjangan dikdas update terakhir tgl 6 maret 2014 padahal yang lain sudah tgl 21 april 2014 knp mas?

    ReplyDelete
    Replies
    1. atas nama siapa? bisa kirim biodatanya ke email saya? atau bisa juga datang ke dinas nnt tak cek dulu

      Delete
  5. Dengan munculnya BSD, apakah yg sudah sinkron tetap proses BSD? Katanya tidak hanya tunjangan yg diproses..

    ReplyDelete
  6. Pak,, yang mutasi semester 2 ini kalo TW 1 Sudah SK di sekolah lama trus di TW 2 ini mau dimasukkan di Sekolah yang Baru nanti datanya bermasalah gak pak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. klo yang transfernya dari bank daerah asal SKTP sduah keluar menurut saya tidak masalah, biar aman nnt saya infokan setelah batas waktu update data untuk tunjangan ditutup (akhir bulan ini)

      Delete
  7. saya dari smk ma'arif nu doro ini mas.. mau nanya, saya ko gak bisa masuk ke Dapodikmen untuk melakukan update data, mohon bantuan untuk bisa masuk ke Dapodikmen ya mas Supri..

    ReplyDelete
    Replies
    1. gabung ke groups ini saja duilu https://www.facebook.com/groups/657019634340732/

      Delete